Kader kesehatan desa sumber dan bidan desa melakukan kegiatan posyandu balita , kegiatan ini dilaksanakan secara rutin setiap bulan yang dilaksanakan setiap rabu ke 2 di pendopo desa sumber. Ibu ibu sangat antusias mengantarkan putra putrinya untuk datang di kegiatan posyandu.
Tentrem ( 55 ) salah satu kader kesehatan Desa sumber menjelaskan bahwa kegiatan posyandu ini menggunakan sistem 5 meja yang meliputi :
1. Meja Pendaftaran
2. Meja Penimbangan
3. Meja Pencatatan
4. Meja Penyuluhan
5. Pelayanan Imunisasi dan PMT
dia juga menjelaskan bahwa partisipasi warga desa sumber untuk datang ke posyandu mencapai 95 %, diharapkan dengan kegiatan posyandu tersebut kesehatan anak - anak desa sumber dapat terpantau sehingga anak- anak dapat tumbuh sehat.