Jelajah
IMG-LOGO
Berita Desa

Meneladani Semangat Pahlawan Kamsim

Create By 20 August 2018 1 Views
IMG

SUMBER SID – “ Bangsa yang besar adalah bangsa yang menghargai jasa para Pahlawannya”.

Sebagai Masyarakat Desa Sumber, tentunya kita harus berbangga hati, pasalnya Desa Sumber memiliki 2 pahlawan yang gugur dalam pertempuran mempertahankan kemerdekaan, yaitu saat agresi Militer belanda 1 dan agresi Militer belanda 2, maka tidak salah kalau pemerintah Desa Sumber bersama masyarakat setiap peringatan HUT Republik Indonesia selalu mengadakan kegiatan doa dan tabur bunga di makam pahlawan yang berada di Desa Sumber.

Soekar sesepuh Desa Sumber, menceritakan bahwa di awal kemerdekaan Indonesia, pemuda Desa Sumber memiliki semangat perjuangan yang tinggi, sehingga ketika Belanda melakukan agresi militer, tanpa di minta oleh negara, mereka langsung melakukan perlawanan  dan mempertahankan wilayah sesuai dengan kemampuannya.

Kamsim adalah salah satu  pemuda dari Desa Sumber  yang  bergabung dengan para pejuang Indonesia, ia ikut melakukan penyerangan terhadap Belanda sampai menitikkan darah penghabisan.

Ia adalah anak pasangan Wongso dengan Simu yang tinggal di Dusun Berut Desa Sumber, ia gugur saat ikut melakukan penyerangan terhadap Belanda di Srondol Semarang. Jenazah kamsim akhirnya di bawa pulang dan di makamkan di Dusun Berut, 

“ waktu itu saya masih sekolah SR, saat jenazah kamsim di bawa pulang , ribuan masyarakat menghadang disepanjang jalan Muntilan sampai dengan Makam di Dusun Berut Desa Sumber untuk memberikan penghormatan yang terakhir, saya melihat dan merasakan betapa semangat nasionalisme pemuda Desa Sumber begitu besar “ kata soekar yang juga ketua BPD Desa Sumber saat ini.

Jiwa patriotik , nasionalisme serta semangat perjuangan Kamsim perlu di contoh oleh masyarakat Desa Sumber terlebih pemuda, tentunya  perjuangan saat ini berbeda, kalau jaman kamsim pemuda harus angkat senjata ikut berperang sedangkan saat ini pemuda harus berjuang untuk melawan kebodohan, kemiskinan, Narkoba, Teroris. Pemuda sebagai agen perubahan harus mampu menempatkan diri untuk ambil bagian dan berkontribusi dalam pembangunan Desa, sehingga dengan seluruh desa maju maka Indonesia menjadi maju, pungkasnya.

IMG
IMG
IMG