Jelajah
IMG-LOGO
Berita Desa

Imunisasi Campak dan Rubella di Desa Sumber

Create By 28 September 2017 1 Views
IMG

Pemberian Imunisasi MR oleh petugas kesehatan Puskesmas Dukun (poto : Fa Pawit Santosa)

Sumber SID- Sejumlah 171 Balita di Desa Sumber mengikuti Imunisasi Campak dan Rubella (MR) di Pendopo Desa kemarin 28/09, kegiatan yang di mulai jam 08.00 WIB dapat berjalan lancar, penyuntikan dilakukan oleh petugas kesehatan dari Puskesmas Dukun dan di bantu oleh kader kesehatan Desa dan Perangkat Desa untuk regristasi dan mengatur antriannya. Kegiatan imunisasi tersebut sebagai upaya untuk memutuskan transmisi penularan virus campak dan Rubella secara cepat yang dilakukan di seluruh Indonesia

Informasi dari website Kementerian Kesehatan RI bahwa Campak dan Rubella adalah penyakit inveksi menular dari saluran napas yang disebabkan oleh virus. Campak dapat menyebabkan komplikasi yang serius seperti diare, radang paru, radang otak, kebutaan bahkan kematian.

Imunisasi MR tersebut di berikan kepada anak usia 9 bulan sampai dengan 15 Tahun, Tentrem Kader kesehatan dari Desa Sumber menjelaskan bahwa jumlah anak usia 9 bulan sampai dengan 15 tahun  sekitar 655 anak, untuk anak yang sudah sekolah sudah di imunisasi di sekolahnya masing - masing. Meski demikian Kader Desa dan Perangkat Desa Sumber tetap mengecek apabila ada anak yang belum terimunisasi, diharapkan semua anak di Desa Sumber mendapatkan imunisasi tersebut sehingga harapannya anak anak di Desa Sumber dapat tumbuh sehat.