Jelajah
IMG-LOGO
Berita Desa

Pemdes Sumber dan BPJS Ketenagakerjaan Teken Kerja Sama

Create By 19 August 2019 1 Views
IMG

SUMBER SID – Jumat 2 Agustus 2019, Pemerintah Desa Sumber dan BPJS Ketenagakerjaan resmi melakukan kerja sama terkait Desa Sadar BPJS Ketenagakerjaan. Kerja sama tersebut ditandai dengan penandatanganan nota kesepahaman oleh Bp Maryono (Kepala Desa Sumber) dan Bp Gunawan Wibisono (Kepala Kantor Cabang BPJS Ketenagakerjaan Magelang) dengan di saksikan Camat Dukun, serta Kepala Dispermades Kab Magelang, BPD Desa Sumber dan  perwakilan masyarakat Desa Sumber. Selain penandatanganan tersebut, juga dilakukan acara sosialisasi tentang BPJS Ketenagakerjaan dan penyerahan santunan kematian untuk ahli waris peserta BPJS Ketenagakerjaan yang mengalami resiko kematian.

B Gunawan Wibisono, Kepala  BPJS Ketenagakerjaan Cabang Magelang menjelaskan bahwa sesuai undang undang nomor 24 Tahun 2011 untuk mewujudkan tujuan sistem jaminan sosial nasional maka di bentuk badan penyelenggara Jaminan sosial yang tujuannya untuk menjamin seluruh rakyat agar dapat memenuhi kebutuhan dasar hidupnya dengan layak, selain itu ia juga menjelaskan bahwa semua warga Indonesia memiliki hak mengikuti program BPJS Ketenagakerjaan, meskipun bukan pekerja formal, hanya dengan membayar 16.800 per bulan peserta sudah mendapat dua program yaitu Jaminan Kematian dan Jaminan Kecelakaan Kerja, kalau di hitung iuran BPJS Ketenagakerjaan tidak lebih mahal dari pada sebungkus rokok. Pungkasnya.

 Maryono, Kepala Desa Sumber,dalam sambutannya juga  menyampaikan ucapan syukur karena Desa Sumber mendapatkan kesempatan untuk  bekerjasama dengan BPJS Ketenagakerjaan, disampaikan pula bahwa Pemerintah Desa Sumber mengucapkan terima kasih kepada BPJS Ketenagakerjaan yang telah mendaftarkan semua warga usia kerja di wilayah desa sumber meskipun baru dibayarkan satu bulan, banyak manfaat yang didapatkan warga atas kepesertaan tersebut, terbukti salah satu warga Desa Sumber yang meninggal mendapatkan santuan kematian sejumlah Rp 24.000.000,- hal tersebut merupakan bukti nyata keseriusan BPJS Ketenagakerjaan untuk memberikan pelayanan terbaik bagi masyarakat. Harapan kedepan semoga kerja sama ini dapat berjalan dengan baik sehingga meningkatkan kesadaran masyarakat pentingnya memili jaminan sosial dengan mengikuti BPJS Ketenagakerjaan. (eko)

IMG
IMG
IMG